Sarden Kuah Tomat ala Kalengan.
Kamu dapat membuat Sarden Kuah Tomat ala Kalengan menggunakan 11 bahan dengan 8 langkah gampang. Berikut cara bikinnya.
Bumbu-bumbu yang harus disediakan untuk membuat Sarden Kuah Tomat ala Kalengan
- Dibutuhkan 3/4 kg ikan makarel/sarden/apa aja.
- Dibutuhkan 3 buah tomat.
- Sediakan 4 sdm saus tomat.
- Siapkan 5 siung bawang merah.
- Dibutuhkan 2 siung bawang putih.
- Dibutuhkan 2 batang serai.
- Siapkan 5 cm jahe.
- Sediakan Sejempol lengkuas.
- Siapkan 2 lembar daun salam.
- Siapkan 2 sdm kecap manis.
- Siapkan Garam, gula.
Langkah-langkah membuat Sarden Kuah Tomat ala Kalengan
- Potong2 tomat, sebagian diblender. Kalau suka kuah kental bisa dihaluskan/blender semua. Karena anak saya doyan makan tomatnya jd sebagian tomat dipotong dadu..
- Iris2 bawang & jahe, lengkuas & serai digeprak. Buang kepala ikan lalu potong sesuai selera (kebetulan ikannya ini lumayan gede jadi dibagi 3).
- Tumis bawang lalu masukkan jahe, lengkuas, serai & salam. Tumis sampai harum lalu masukkan tomat..
- Bumbui garam, gula, kecap manis. Masak sampai tomat agak layu. Sementara siapkan panci presto.
- Tata ikan di panci, beri saus tomat. Tambahkan tumisan tomat & air sampai ikan terendam..
- Presto sampai tulang ikannya empuk (sekitar 15~20 menit). Tes rasa sebelum disajikan..
- Sajikan hangat, klo mau pedas tinggal tambah cabe rawit ya.
- Sebenarnya lbh enak kalau pake ikan makarel atau sarden yg ukurannya lbh kecil, dagingnya lebih halus & nyerap bumbu.