6 – Kue Kering Lebaran Choco Flakes.
Kamu dapat membuat 6 – Kue Kering Lebaran Choco Flakes menggunakan 6 bahan dengan 5 langkah mudah. Berikut cara mengerjakannya.
Bahan-bahan yang perlu disediakan untuk membuat 6 – Kue Kering Lebaran Choco Flakes
- Sediakan 1 papan dark chocolate (merk colatta).
- Dibutuhkan 1 dus corn flakes (merk apa saja, corn flakes atau kellogs).
- Dibutuhkan Secukupnya vanili.
- Sediakan Secukupnya sprinkle warna warni.
- Siapkan Secukupnya cup kertas ukuran kecil.
- Siapkan Secukupnya air untuk melelehkan cokelat.
Langkah-langkah membuat 6 – Kue Kering Lebaran Choco Flakes
- Pertama, iris atau cacah cokelat diatas talenan bersih. Masukkan irisan cokelat ke dalam mangkok anti panas (melamin/kaleng/sejenisnya).
- Siapkan wajan datar/teflon, isi air hingga sebanyak setengah wajan. Masak air hingga mendidih. Setelah mendidih, letakkan mangkok berisi coklat diatas air tersebut. Diamkan hingga meleleh. Usahakan jangan sampai terkena airnya..
- Setelah cokelat meleleh, angkat mangkok, aduk aduk sebentar lalu tuangkan vanili hingga merata. Ambil corn flakes, remas remas sedikit (tidak sampai hancur halus), lalu tuang sedikit demi sedikit ke dalam mangkok. Sesuaikan dengan banyaknya cokelat. Aduk corn flakes hingga cokelatnya merata sempurna..
- Siapkan cup kertas, ambil sebanyak ukuran 1 sdt adonan corn flakes cokelat lalu tuang ke dalam cup. Susun rapih cokelat diatas wadah permukaan rata/nampan/sejenisnya. Kemudian taburkan sprinkle diatas masing-masing cup cokelat. Ulangi langkah diatas hingga cokelat/corn flakes habis..
- Simpan sebentar cokelat yg telah jadi ke dalam kulkas. Kurang lebih selama 10 menit. Lalu keluarkan kembali dari dalam kulkas. Tata cokelat pada toples yang sudah disediakan. Choco Flakes siap disantap..