Scone duo Choco Cranberry.
Kamu dapat membuat Scone duo Choco Cranberry menggunakan 10 bahan dengan 7 langkah mudah. Berikut cara mengerjakannya.
Bahan-bahan yang perlu disiapkan untuk membuat Scone duo Choco Cranberry
- Siapkan 150 gr Terigu protein tinggi.
- Siapkan 100 gr Terigu protein rendah.
- Sediakan 2 sdt Baking Powder.
- Siapkan 70 gr Mentega (dingin).
- Sediakan 4 sdm Brown Sugar.
- Dibutuhkan 1 sdt Garam.
- Siapkan 150 ml Susu cair.
- Siapkan 40 gr Buah Kering Cranberry.
- Dibutuhkan 60 gr Dark Chocolate.
- Sediakan 60 gr White Chocolate.
Urutan membuat Scone duo Choco Cranberry
- Siapkan Bahan-bahannya. Parut coklat dengan parutan keju. Simpan mentega yg sdh di potong dadu dalam kulkas..
- Dalam bowl : Campur terigu protein tinggi dan rendah, baking powder dan garam aduk rata. Tambahkan mentega, campur dgn jari tangan sampai texture tepung seperti pasir (crumble).
- Masukkan susu cair kedalam adonan tepung, tambahkan dark choco, white choco dan cranberry. Aduk rata dengan spatula..
- Timbang, bagi 2 adonan. Cara membentuk adonan : Ambil 1 bagian, pipihkan dan tumpuk. Bagi 2 dan tumpuk lagi. Pipihkan ukuran sekitar 15 cm x 12 cm..
- Bungkus dengan plastik wrap, simpan di frezer minimal 45 menit. Panaskan Oven 180°C 10 menit..
- Ambil 1 bagian adonan dari frezer, potong menjadi 4 pcs. Sapu permukaan adonan dgn susu cair, menggunakan koas. Panggang dalam Oven panas 180°C selama 20 menit. Angkat dan Sajikan untuk sarapan..
- Penampakan texture bagian dalam Scone..