Puding Yogurt Blueberry.
Kamu dapat membuat Puding Yogurt Blueberry menggunakan 5 bahan dengan 6 langkah simpel. Berikut cara merealisasikannya.
Bahan-bahan yang perlu disiapkan untuk membuat Puding Yogurt Blueberry
- Dibutuhkan 1 bungkus Nutrijel Yogurt Blueberry.
- Dibutuhkan 1/2 bungkus agar² plain.
- Sediakan 1 gelas gula pasir (saya kurangin dikit).
- Siapkan 1000 ml air.
- Sediakan 3 sdm Susu Kental Manis (SKM).
instruksi membuat Puding Yogurt Blueberry
- Masukkan gula, agar² dan nutrijel ke dalam panci. Lalu tambahkan air, aduk hingga rata.
- Masak sampai mendidih. Kecilkan api sampai yan paling kecil (asal memanaskan panci aja).
- Tuang ke dalam loyang, sisakan ⅓ nya. Biarkan sisanya di atas kompor lagi.
- Biarkan lapisan pertama dingin di suhu ruang sampai permukaan puding berkulit/agak mengeras..
- Sambil menunggu lapisan bawah mengeras, tambahkan skm ke sisa puding yang masih didalam panci. Aduk rata..
- Tuang sisa puding secara perlahan menggunakan sendok sayur di atas lapisan pertama sampai habis. Lalu dinginkan. Jika sudah hilang uapnya, simpan dalam chiller/kulkas..