Kerupuk Indonesia.
Kamu dapat membuat Kerupuk Indonesia menggunakan 12 bahan dengan 9 langkah gampang. Berikut cara membuatnya.
Bumbu-bumbu yang perlu disediakan untuk membuat Kerupuk Indonesia
- Dibutuhkan 125 gr tepung tapioka.
- Siapkan 32 gr tepung beras.
- Dibutuhkan 40 ml air.
- Dibutuhkan 1 sdt kaldu sayur bubuk (ga kefoto).
- Sediakan 1/2 sdt ketumbar bubuk.
- Dibutuhkan 1/2 butir kemiri.
- Sediakan 1/2 sdt garam.
- Siapkan 1/2 batang bawang daun/prei.
- Dibutuhkan 1 siung bawang putih.
- Siapkan 2 sdm minyak untuk merebus.
- Sediakan Air untuk merebus.
- Sediakan 1/2 sdt pewarna bubuk merah.
Langkah-langkah membuat Kerupuk Indonesia
- Berdoa dulu lalu siapkan bahan. Siapkan juga alas untuk adonan kerupuk seperti telenan yang diberi tepung tapioka dan mulai merebus air campur minyak..
- Potong bahan bumbu, beri 2 sdm air, haluskan. Campur tepung-tepungan, kaldu dan bumbu halus, lalu uleni sambil diberi air sedikit demi sedikit hingga kalis..
- Bagi 2 adonan. Di tempat lain, beri pewarna merah. Uleni lagi hingga benar-benar rata..
- Jika sudah rata, saatnya mencetak, ambil adonan putih, kepal-kepal seperti bentuk lontong lalu taruh di telenan dengan tepung tadi (adonan akan menjadi pipih), tumpuk dengan adonan merah (proses bentuk sama ya)..
- Rebus adonan selama kurang lebih 15-20 menit atau sampai mengapung, biarkan sebentar agar dalamnya matang. Sementara itu, siapkan tempat yang dioles sedikit minyak..
- Angkat adonan kerupuk, angin-anginkan sampai benar-benar kering permukaannya dan dingin (bisa taruh kulkas semalaman)..
- Besoknya, iris tipis kurleb 2mm adonan kerupuknya. Lalu tata dalam loyang/tampah dan jemur sampai benar-benar kering..
- Goreng dalam minyak agak banyak dan api sedang agar tidak cepat gosong dan matang merata (sambil diaduk-aduk). Tiriskan baru simpan dalam wadah rapat. Enak dan kriuk…
- Note : 1. Keasinan kerupuk bisa disesuaikan masing-masing selera ya. 2. Rebus benar-benar sampai matang bagian dalam, pakai api sedang dan agak dilamain jika ragu. 3. Jemur hingga benar-benar kering agar saat digoreng kerupuk jadi renyah dan kriuk. 4. Bahan bisa ditambah sayur, udang atau nasi sebagai modifikasi. Dirgahayu Indonesia… ????????????.